Mylar Bag : Penjelasan Unik dan Fakta

mylar bag

Belakangan ini, banyak marketing dalam industri kemasan tentang mylar bag atau kemasan mylar, namun tidak semua orang tau apa itu, sebagian bahkan membuat persepsi tentang kemasan mylar adalah jenis dari bentuk kemasan setara dengan kemasan pouch.

Pada kesempatan kali ini, kami akan membahas mengenai definisi kemasan mylar serta beberapa fakta menarik mengenai packaging menggunakan mylar.

Apa Itu Mylar Bag ?

Kemasan mylar adalah bentuk kombinasi dari beberapa layer dalam kemasan fleksibel seperti plastik PET (Polyethylene Terephthalate) dan aluminium foil (Bisa diberikan laminasi) yang berfungsi untuk melindungi produk yang membutuhkan ketahanan terhadap udara agar memiliki masa simpan yang panjang. Masa simpan produk yang menggunakan kemasan ini dapat bertahan dari 1 tahun hingga 3 tahun, bahkan lebih (dalam keadaan tertentu).

laminasi mylar bag
Beberapa tipe Mylar bag

Ketebalan Mylar Bag

Beberapa usaha atau industri memiliki beberapa spesifikasi khusus untuk packaging mereka. secara umum, ketebalannya terbagi menjadi 3,5 – 4,5 mil, serta kisaran 4,5  – 6,5 mil.

Packaging milar dengan ketebalan berkisar  3,5 sampai 4,5 mil merupakan pilihan yang ekonomis dan dapat digunakan sebagai percobaan pertama penggunaan kemasan mylar bagi beberapa UMKM. 

Sayangnya, kemasan dengan ketebalan di bawah 4,5 mil tidak direkomendasikan untuk penyimpanan jangka panjang karena kemungkinan kemasan sobek sangat tinggi.

Selanjutnya, ukuran ketebalan berkisar 4,5 mil – 6,5 mil, dengan tingkat ketebalan ini, produk yang dikemas akan menjadi lebih awet karena kemampuan isolasi cahaya dan udara yang lebih baik.

Produk yang Cocok Menggunakan Kemasan Mylar

Anda dapat menyimpan apa pun dalam Mylar, khususnya produk yang makanan. Namun perlu diperhatikan kembali, Untuk keawetan terbaik, produk yang disimpan harus dalam keadaan kering. Beberapa produk yang memiliki kelembaban tertentu tidak akan mampu bertahan seperti produk yang sudah dikemas dalam keadaan kering.

Produk seperti kacang-kacangan atau beras merah hanya dapat disimpan selama satu tahun karena kandungan kelembapan yang lebih tinggi. Namun, dendeng daging atau beberapa produk kering seperti kue kering akan mampu bertahan hingga tiga tahun. 

Untuk lebih jelasnya, kami akan merangkum beberapa produk yang cocok menggunakan kemasan mylar : 

  • Beras
  • Gandum/biji gandum
  • Tepung terigu
  • Gula
  • Garam
  • Madu
  • Kopi bubuk
  • Biji kopi
  • Buah dan sayuran kering beku
  • Produk Mie
  • Teh (kantong maupun tubruk)
  • Rempah seperti jahe, kunyit, kencur, dan lada.

Apakah Kemasan Aman Untuk Dimasak Dalam Keadaan Masih Dibungkus ?

Dari beberapa temuan, sebagian konsumen menggunakan produk dengan cara memanaskan makanan mereka dalam oven tanpa membuka kemasan. Perlu diperhatikan bahwa beberapa bahan kemasan tidak direkomendasikan untuk dimasak bersama dengan kemasannya.

Anda harus menggunakan kemasan yang mengandung bahan RCPP. Jika kemasan yang mengandung bahan lain seperti LDPE ditempatkan dalam lingkungan panas, maka kemasan tersebut akan melepaskan aroma plastik yang kuat yang dapat membahayakan pengguna yang mengkonsumsi produk didalamnya.

Ciptakan Produk Mylar Dengan Alat Terbaik

Kontak Kami :

Scroll to Top