
Pompa diafragma atau yang biasa dikenal dengan diaphragm pump merupakan alat penting dalam dunia industri masa kini karena keahliannya dalam mengalirkan berbagai macam bentuk cairan atau dapat dikatakan sebagai fluida (zat alir) Sesuai fungsinya. pompa diafragma ini juga memiliki spesifikasi tersendiri dalam mengalirkan sesuai dengan kebutuhan fluida seperti apa yang ingin dialirkan. Selain itu pompa ini juga memiliki ragam tingkat performa pemompaan sesuai spesifikasinya. Oleh sebab itu, pelaku industri perlu jelih dalam memerhatikan beberapa faktor penting agar tidak salah dalam memilih.
Pada artikel kali ini kami akan membahas tentang tips penting sebelum anda memutuskan untuk membeli diaphragm pump yang cocok untuk industri anda :
- Mempertimbangkan fluida
- Memperhatikan suhu dan tekanan
- Memilih material dan kemampuan pompa
1. Mempertimbangkan Fluida
Sebelum memilih material diaphragm pump. penting untuk mengetahui dan mempertimbangkan sifat dari fluida atau (zat alir) yang akan dipompa. Sebagian fluida mungkin tidak cocok pada beberapa diaphragm pump karena masalah material dari diaphragm pump itu sendiri. Jadi pastikan anda memeriksa dan mempertimbangkan kembali mengenai sifat dari zat yang akan anda alirkan pada diaphragm pump sebelum memutuskan untuk membeli pompa diafragma.
2. Perhatikan Suhu dan Tekanan Zat Itu Sendiri
Selain memperhatikan sifat dari fluida yang akan dipompa. Penting juga untuk mempertimbangkan suhu dan tekanan dari zat fluida yang akan dipompa. Karena akan jadi membahayakan lingkungan sekitar pompa tersebut jika bahan material diaphragm pump yang anda pakai tidak tahan dengan suhu fluida yang dipompa.
3. Memilih material dan kemampuan pompa
Untuk mendapatkan hasil yang optimal, perlunya memerhatikan kapasitas sirkulasi fluida atau zat alir yang akan dialirkan. Semakin besar kebutuhan pemompaan, maka diaphragm pump yang dipilih pun perlu disesuaikan agar hasil diinginkan dapat tercapai.
Dalam dunia percetakan, penting untuk menyesuaikan spesifikasi diaphragm pump karena jika tinta tidak dapat dialirkan sesuai dengan kebutuhan produksi, maka hasil produk yang diinginkan tak akan mungkin tercapai.
Diaphragm pump memiliki banyak material alat serta spesifikasi. Untuk bahan sendiri diaphragm pump yang kami sediakan memiliki pilihan bahan alumunium, ductile iron, sampai bahan PP (Polypropylene).
Untuk spesifikasi penggunaannya diaphragm pump memiliki kemampuan pengaliran dari 10 Liter/menit atau setara dengan 0.6m³ per jam hingaa yang mampu mengalirkan zat sampai 1135 Liter/menit atau setara dengan 68.1m³ perjam.
Dari penjelasan di atas, semoga anda bisa menentukan diaphragm pump yang cocok untuk kebutuhan industri anda.
Jika anda berminat untuk memesan diaphragm pump atau memerlukan konsultasi lebih lanjut mengenai spesifikasi yang cocok, anda dapat menghubungi kami pada nomor dan tertera atau klik tombol kontak yang tersedia.